Pembukaan Rakercab Partai Demokrat Kabupaten Sekadau - IKN Borneo

06 November 2023

Pembukaan Rakercab Partai Demokrat Kabupaten Sekadau

DPC Partai Demokrat Kabupaten Sekadau menggelar Rakercab. (Foto:wn)
Sekadau Kalbar, iknborneo.com - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kabupaten Sekadau menggelar Rapat Kerja Cabang (Rakercab), bertempat di Aula Kateketik Sekadau. Senin (6/11/2023). 

Dalam kesempatan tersebut ,Ketua Panitia, Martin Lumbok mengatakan, Rakercab ini merupakan ruang konsolidasi pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC), Anggota DPRD, Calon Legislatif dan Kader Partai Demokrat Se-Kabupaten Sekadau menuju Pemilu di tahun 2024.

"Semoga dengan diadakannya Rakercab DPC Partai Demokrat tahun 2023 ini dapat menjadi energi dan motivasi untuk kami sebagai kader Demokrat yang tangguh menuju Pemilu tahun 2024," ungkap Martin Lumbok. 

Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Sekadau, Aron mengucapkan Terimakasih kepada seluruh kader dan pengurus yang telah hadir di Rakercab ini dalam rangka menyusun agenda mempersiapkan diri memenangkan Partai Demokrat di tahun 2024 mendatang. 

"Pemilu tidak lama lagi, strategi politik perlukan kita matangkan untuk kemenangan 2024," ungkapnya.

Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Sekadau, juga berharap kepada seluruh kader agar dapat mengikuti kegiatan ini sampai selesai agar target 2024 bisa tercapai. 

"Mari kita selalu kompak dan bersatu, karena dengan kekompakan saya yakin di tahun 2024 kita pasti bisa menang," ujar Aron.

Dalam kesempatan itu juga, Ketua DPD Partai Demokrat Provinsi Kalimantan Barat, Ermin Elviani mengatakan, Rakercab ini bukan hanya kegiatan serimonial saja, namun ini dapat menjadi momentum untuk fokus menyongsong Pemilu 2024. 

"Mulai pada hari ini kita harus bergerak, membina serta meluas untuk memenangkan suara di Pemilu tahun 2024," tuturnya.

"Dan tentunya sebagai kader kita harus memberikan pendidikan politik kepada masyarakat kita dan harus menjadi penyejuk di tengah masyarakat, Demokrat mendukung penuh Pasangan Prabowo Subianto dan Gibran sebagai Presiden dan Wakil Presiden tahun 2024," pungkasnya. (wn)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda